Tujuan Pembelajaran :
Siswa dapat menggunakan prinsip logika matematika yang berkaitan dengan pernyataan majemuk dan pernyataan berkuantor dalam penarikan kesimpulan berdasarkan modus ponen, modus tollens, dan silogisme
Siswa dapat menggunakan prinsip logika matematika yang berkaitan dengan pernyataan majemuk dan pernyataan berkuantor dalam penarikan kesimpulan berdasarkan modus ponen, modus tollens, dan silogisme
Materi Ajar :
Dalam penarikan suatu kesimpulan /konklusi diperlukan beberapa pernyataan /premis. Apabila premis-premisnya bernilai benar , maka kesimpulan yang diperoleh juga bernilai benar. Atau dengan kata lain , proses penarikan kesimpulannya dikatakan sah.
Dalam penarikan suatu kesimpulan /konklusi diperlukan beberapa pernyataan /premis. Apabila premis-premisnya bernilai benar , maka kesimpulan yang diperoleh juga bernilai benar. Atau dengan kata lain , proses penarikan kesimpulannya dikatakan sah.
Contoh :
1. Modus Ponens
P1 : Jika Tasya rajin belajar maka Ia berpretasi
P2 : Tasya rajin belajar
Kesimpulannya : Tasya berprestasi
2. Modus Tollens
P1 : Jika Ayah membaca , maka Ayah memakai kacamata
P2 : Saat ini Ayah tidak pakai kacamata
Kesimpulan : Ayah sedang tidak membaca
3. Silogisme
a. P1 : Jika Alfan rajin belajar maka Ia lulus ujian
P2 : Jika Alfan lulus ujian maka Ia dibelikan sepeda motor baru
Kes : Jika Alfan rajin belajar maka Ia dibelikan sepeda motor baru
b. P1 : Jika semua orang menjaga kebersihan maka selokan tidak macet
P2 : Selokan macet atau tidak terjadi banjir
P3 : Terjadi banjir
Kesimpulan : Beberapa orang tidak menjaga kebersihan
SOAL LATIHAN
Tentukan kesimpulannya dari premis-premis dibawah ini :
1. P1 : Semua orang yang gemar olah raga berbadan sehat P2 : Alfin gemar berolahraga
2. P1 : Jika suatu bilangan habis dibagi 6 maka bilangan itu juga habis dibagi 3
P2 : 78 habis dibagi 6
3. P1 : Jika hari libur maka Devi lari pagi
P2 : Devi tidak lari pagi
4. P1 : Jika ada ikan yang tidak mati maka air sungai tidak tercemar
P2 : Air sungai tercemar
5. P1 : Jika semua hutan dilestarikan maka suhu udara turun
P2 : Suhu udara tidak turun atau es di kutub tidak mencair
P3 : Es di kutub mencair
Tidak ada komentar:
Posting Komentar